Kepala Bidang Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial menghadiri kegiatan “Sosialisasi program ATENSI” dari Sentra Antasena Magelang melibatkan 25 Kepala Bidang Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial menghadiri kegiatan “Sosialisasi program ATENSI” dari Sentra Antasena Magelang melibatkan 25 peserta dari unsur Dinas Sosial, Pendamping Rehabilitasi Sosial, Koordinator PKH dan TKSK. Dalam Kegiatan tersebut Dinas Sosial juga menjabarkan permasalahan permasalahan sosial yang ada di Kota Pontianak. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Rohana Muthalib Bappeda Kota Pontianak.
ATENSI merupakan layanan rehabilitasi sosial yang menggunakan pendekatan berbasis keluarga, komunitas, dan residental yaitu peliputi dukungan pemenuhan hidup layak, perawatan sosial dan atau pengasuhan anak, dukungan keluarga, terapi fisik, terapi psikososial, terapi mental spiritual, pelatihan vokasional, pembinaan kewirausahaan, bantuan sosial dan asistensi sosial serta dukungan aksesibillitas.
Dinas Sosial Kota Pontianak berkontribusi untuk mensukseskan Program ATENSI dan senantiasa membuka ruang kerjasama dengan berbagai pihak terkait dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial.